LaMaserati (source by: carbuzz)
dapurinformasi, - Sudah lumayan lama sejak pertama kali rumor wujud baru sang supercar
Maserati MC12 yang akan menggunakan basis Laferrari tersebar pertengahan
tahun 2013 lalu. Hingga detik ini, belum ada update berita resmi
terbaru dari pihak Maserati maupun Ferrari yang bisa menyegarkan dahaga
informasi para penggemarnya.
Walau bukan resmi dari pabriknya,
desain konsep karya Mark Hostler dilansir oleh carbuzz, Jum'at (21/02),
ini paling tidak bisa jadi angin segar untuk sedikit memuaskan rasa
penasaran.
Supercar
LaMaserati ini diperkirakan bakal mengadaptasikan beberapa aspek milik
LaFerrari, termasuk sasis, suspensi dan sistem kelistrikan. Segala
keistimewaan yang dipinjam dari LaFerrari tadi lalu dibalut dengan body
berbahan carbon fiber berdesain futuristik yang menawan.
Lalu
bagaimana dengan dapur pacunya? Tak seperti LaFerrari yang menggunakan
mesin hybrid, LaMaserati bakal dibekali oleh mesin V12 dengan kapasitas
6.2 liter dengan output tenaga mencapai 789hp.