Page

Info seputar dunia bisnis, pendidikan dan infotainment

Justin Bieber Boyong Supercar LaFerrari Rp 18,1M!

dapurinformasi,- Yang mengaku penggila otomotif, khususnya mobil-mobil berperforma tinggi, tentunya sudah akrab dengan kehebatan supercar buatan Italia yang satu ini. Belum lagi LaFerrari merupakan salah satu mobil hybrid dengan performa luar biasa yang jumlah produksinya sangat terbatas, di luar harganya yang juga selangit.
Sebuah laporan baru menyebutkan, bintang pop kelahiran Kanada tersebut kini tengah menunggu kedatangan mobil barunya yang akan tiba dalam waktu dekat. Kabar tersebut mencuat dalam sebuah wawancara eksklusif Bieber dengan USAtoday belum lama ini.
Hal yang cukup membingungkan bagi penggemar 'Kuda Jingkrak'. Pasalnya, untuk membeli sebuah LaFerrari, selain mampu mengeluarkan kocek hingga US$ 1,4 juta atau sekitar Rp 18,1 miliar, si calon pembeli musti mampu memenuhi satu syarat lain. Yakni telah memiliki 5 unit mobil Ferrari lain di dalam garasi rumahnya.
Sedangkan di sisi lain saat ini penyanyi yang tenar dengan lagunya yang berjudul 'One day' itu baru memiliki sebuah Ferrari 458 Italia.
Facebook Twitter Google+
Back To Top